mustikah haitus?
Haitus istilah blog yang di biarkan tanpa postingan dalam jangka waktu yang cukup lama dikarenakan banyak hal, seperti kesibukan dari pemilik blog sehingga tidak sempat untuk melakukan update. Demikian pula dengan blog seorang sahabat blogger yang slalu setia komentar di blog ini kemarin pamitan untuk haitus sementara waktu karena ada yang lebih penting untuk dilakukan yangmana tidak mungkin untuk akses internet.
Pada dasarnya blog ini sendiri sering kali mengalami status haitus, namun saya tidak pernah menyampaikannya 🙂 kagak sempat lagi buat posting jadinya ya di tinggal begitu saja. Kasihan memang, blog ini begitu banyak cerita, dan memberikan saya pengetahuan-pengetahuan yang mungkin tidak akan pernah bisa saya lakukan kalau blog ini tidak ada. Sedikit demi sedikit mengetahui apa itu blogspot (kini blogger), wordpress dan sedikit belajar tentang earning (beda dengan internet marketing) dan mulai mengenal seo (hanya sekedar mengenal, tidak ngerti-ngerti juga 🙂 ).
Keinginan untuk mencipta pernah muncul, gimana klo saya kepingin buat sendiri themes, wah jadinya giat mencari refrensi tentang wp themes, selanjutnya mulai tertarik bagaimana membuat sebuah plugins. Beberapa plugins pernah saya buat dan ini membuat saya sedikit lebih memahami apa itu wordpress. namun demikian masih banyak hal yang musti dipelajari dan inilah asiknya dunia teknologi ndak ada matinya, tergantung bagaimana kita menyikapinya.
Kembali masalah haitus, haruskah kita set status blog kita haitus setelah begitu banyak cerita? Klo memang terpaksa dan berkaitan dengan hal yang sangat mendesak ya saya kira tidak ada salahnya kita istirahat sejenak, namun segera kembali dengan cerita-cerita aktivitas selama haitus
Salam,